TINJAUAN ASPEK GRAMATIKAL DAN LEKSIKAL PADA WACANA LIRIK LAGU KARYA BAND WALI ALBUM “SANG JUARA”

KURNIATI, LISDWIANA and SAPUTRY, DESSY TINJAUAN ASPEK GRAMATIKAL DAN LEKSIKAL PADA WACANA LIRIK LAGU KARYA BAND WALI ALBUM “SANG JUARA”. -.

[thumbnail of TINJAUAN ASPEK GRAMATIKAL DAN LEKSIKAL PADA WACANA LIRIK LAGU KARYA BAND WALI ALBUM “SANG JUARA”] Text (TINJAUAN ASPEK GRAMATIKAL DAN LEKSIKAL PADA WACANA LIRIK LAGU KARYA BAND WALI ALBUM “SANG JUARA”)
FIX FULL PAPER SEMINAR KIMLI 2021 BU LIS DAN BU DESI.pdf

Download (285kB)

Abstract

ABSTRAK

Sebuah wacana yang baik terbangun atas aspek gramatikal dan aspek leksikal. Kedua aspek tersebut
tidak hanya berkedudukan sebagai alat penghubung antar unit struktur, melainkan juga membawa
fungsi semantik. Aspek Gramatikal sebuah wacana terdiri atas: referensi, subtitusi, pelesapan dan
konjungsi. Aspek leksikal terdiri atas repetisi, sinonim, antonim, hiponim, kolokasi dan ekuivalensi.
Dalam kesatuan kebahasaan atau hirarki kebahasaan, kedudukan wacana berada pada posisi penting.
Hal ini disebabkan wacana sebagai satuan gramatikal dan sekaligus objek kajian linguistik yang
mengandung semua unsur kebahasaan. Wacana dapat diperlihatkan dalam bentuk komunikasi secara
tertulis (teks),termasuk lirik dalam sebuah lagu. Salah satunya, lirik lagu Grup band Wali. Grup band
Wali merupakan grup band yang banyak digemari oleh masyaraka, lirik-lirik lagunya mengangkat
realita kehidupan masyarakat yang diekspresikan melalui Musik Pop Melayu Indonesia hingga dapat
berhasil menembus pasar domestik dan internasional. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini
adalah:” Bagaimanakah penggunaaan aspek gramatikal dan leksikal pada lirik lagi grup band Wali?”.
Sedangkan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Sumber data
penelitian ini adalah lirik lagu Grup Band Wali pada Album “Sang Juara” meliputi: (1) Indonesia
Juara, (2) Orang Bilang, (3) Puaskah, dan (4) Tomat/Tobat Maksiat dan (5) Yang. Adapun teknik
pengumpulan data dilakukan dengan cara membaca, mencatat, dan mengamati, serta melakukan kajian
pustaka yang relevan. Pengumpulan data dilakukan dengan menganalisis lirik lagu satu persatu
berdasarkan aspek gramatikal dan leksikalnya. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh simpulan bahwa
lirik-lirik lagu karya Grup band Wali Album “Sang Juara” merupakan sebuah wacana yang alat
penghubung antar unit strukturnya sudah terbangun dengan baik, baik dari aspek gramatikal dan aspek
leksikalnya sehingga diperoleh fungsi semantik dan diperoleh efek intensitas makna bahasa, kejelasan
informasi dan keindahan bahasanya. Adapun aspek gramatikanya meliputi: Referensi, Subtitusi,
Pelesapan, dan Konjungsi, sedangkan Aspek Leksikalnya meliputi: Repetisi, Sinonim, dan Antonim

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Aspek gramatikal, aspek leksikal, wacana tulis, lirik lagu
Subjects: P Language and Literature > Bahasa dan Sastra Indonesia
Divisions: Artikel Dosen
Depositing User: Dani Wilian
Date Deposited: 23 Aug 2021 03:46
Last Modified: 23 Aug 2021 03:46
URI: http://repository.umpri.ac.id/id/eprint/56

Actions (login required)

View Item
View Item