PENGARUH TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI TERHADAP PENGEMBANGAN KUALITAS SUMBERDAYA MANUSIA DI SEKOLAH DASAR NEGERI 1 FAJAR AGUNG

Putra, Gustian Aldi (2020) PENGARUH TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI TERHADAP PENGEMBANGAN KUALITAS SUMBERDAYA MANUSIA DI SEKOLAH DASAR NEGERI 1 FAJAR AGUNG. Masters thesis, Universitas Muhammadiyah Pringsewu.

[thumbnail of Halaman Depan] Text (Halaman Depan)
Gustian aldi_1.pdf

Download (960kB)
[thumbnail of Bab 1] Text (Bab 1)
Gustian aldi_2.pdf

Download (683kB)
[thumbnail of Bab 2] Text (Bab 2)
Gustian aldi_3.pdf

Download (818kB)
[thumbnail of Bab 3] Text (Bab 3)
Gustian aldi_4.pdf

Download (833kB)
[thumbnail of Bab  4] Text (Bab 4)
Gustian aldi_5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (897kB)
[thumbnail of Bab 5] Text (Bab 5)
Gustian aldi_6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (552kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Gustian aldi_7.pdf

Download (463kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Gustian aldi_8.pdf

Download (993kB)

Abstract

ABSTRAK

GUSTIAN ALDI PUTRA, Pengaruh Teknologi Informasi dan Komunikasi
Terhadap Pengembangan Kualitas Sumberdaya Manusia di SDN 1 Fajar Agung
(Di bawah bimbingan Bapak Fatoni, S.E., M.M., Sebagai Pembimbing I dan Ibu
Dewi Mariam Widiniarsih, S.E., M.M., Sebagai Pembimbing II). xiii + 59
halaman + 11 tabel + 2 Gambar dan lampiran.

Kualitas sumber daya manusia menyangkut mutu dari tenaga kerja yang
menyangkut kemampuan, baik berupa kemampuan fisik, kemampuan intelektual
(pengetahuan), maupun kemampuan psikologis (mental). Pengembangan kualitas
sumber daya manusia dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah
penggunaan teknologi dan informasi. Rumusan masalah penelitian ini adalah
Apakah ada pengaruh teknologi informasi dan komunikasi terhadap
pengembangan kualitas Sumber Daya Manusia di Sekolah Dasar Negeri 1
Pajaragung Kec. Pringsewu Kab. Pringsewu Tahun 2019?. Tujuan penelitian ini
adalah Ingin mengetahui pengaruh Teknologi informasi dan komunikasi terhadap
kualitas Sumber Daya Manusia di Sekolah Dasar Negeri 1 Pajaragung Kabupaten
Pringsewu tahun 2019. Hipotesis dalam penelitian ini adalah ada pengaruh
Teknologi informasi dan komunikasi terhadap kualitas Sumber Daya Manusia di
Sekolah Dasar Negeri 1 Pajaragung Kabupaten Pringsewu tahun 2019.

Dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Metode
pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti adalah dokumentasi dan
kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Tenaga Pendidik dan
Kependidikan di SDN 1 Pajaragung yaitu sebanyak 22 orang dan seluruhnya
dijadikan sampel. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah
regresi linier sederhana dan pengujian hipotesis menggunakan uji-t.

Berdasarkan analisis data didapat hasil bahwa Ada pengaruh teknologi informasi
dan komunikasi terhadap Pengembangan Kualitas Sumberdaya Manusia di SDN 1
Pajaragung, dibuktikan nilai t
hitung
sebesar 3.026 > t
tabel
sebesar 1.725, sehingga H

ditolak dan H
diterima. Variabel teknologi informasi dan komunikasi
memberikan kontribusi sebesar 31,4% terhadap Pengembangan Kualitas
Sumberdaya Manusia di SDN 1 Pajaragung dan sisanya sebesar 68,6% dijelaskan
atau dipengaruhi faktor lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory > Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi S1 Manajemen
Depositing User: S.I.Pust. Riska Dwi Soffa
Date Deposited: 24 Mar 2022 03:32
Last Modified: 23 May 2022 02:19
URI: http://repository.umpri.ac.id/id/eprint/592

Actions (login required)

View Item
View Item